PADANG – Wakil Wali Kota (Wawako) Padang, Ekos Akbar, mengapresiasi dan mendukung pelaksanaan Musyawarah Wilayah (Musywil) Pemuda Muhammadiyah ke-XVII Sumatera Barat (Sumbar) yang akan berlangsung pada 3-5 November 2023.
Dukungan tersebut disampaikan Ekos Akbar saat menerima kunjungan silaturahim Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah (PWPM) Sumatera Barat, Rabu (1/11/2023).
“Kami mendukung penuh pelaksanaan Musywil Pemuda Muhammadiyah ke-XVII. Ini merupakan momentum penting bagi pemuda Muhammadiyah untuk bersilaturahim dan berdiskusi tentang program kerja ke depan,” kata Ekos Akbar.
Ekos Akbar berharap, Musywil Pemuda Muhammadiyah ke-XVII dapat berjalan sukses dan menghasilkan program kerja yang dapat berkontribusi bagi pembangunan Kota Padang.
Sementara itu, Ketua PWPM Sumbar, Deri Rizal berterima kasih atas dukungan Wakil Wali Kota Padang. Menurutnya, kerjasama dengan berbagai pihak perlu dilakukan untuk kesuksesan Musywil.
“Kami akan terus berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, untuk menyukseskan Musywil,” kata Deri Rizal.
Musywil Pemuda Muhammadiyah ke-XVII Sumbar akan digelar di Asrama Haji Kota Padang mulai hari ini, Jumat (3/11/2023). Musywil ini akan dihadiri oleh peserta dari seluruh kabupaten/kota di Sumatera Barat.
Musywil akan menjadi forum untuk membahas program kerja Pemuda Muhammadiyah Sumatera Barat periode 2023-2026. Selain itu, Musywil juga akan menjadi ajang untuk memilih ketua PWPM Sumatera Barat periode baru. (Endrio)