Menu

Mode Gelap
Sukseskan Muktamar XX, Kader IMM Sumbar Siap Gebrak Palembang Audiensi HW ke UM Sumbar: Sinergi Musywil dan Milad ke-105 Aisyiyah Rekomendasikan Perbaikan Pemilu, Simak di Sini Tim MenaraMu Laporkan Pengembangan Media di Pleno PWM Pilkada Halal dan Bermartabat

KabarMu · 5 Jul 2023 21:05 WIB ·

Semarak Milad ‘Aisyiyah, Polita Sumbar Gelar Seminar Enterpreneurship Bersama GM Transmart Padang


 Seminar Enterpreneurship Polita Sumbar bersama GM Transmart Padang.(Ist) Perbesar

Seminar Enterpreneurship Polita Sumbar bersama GM Transmart Padang.(Ist)

Padang – Menyemarakkan milad ke-106 ‘Aisyiyah, Politeknik ‘Aisyiyah Sumatera Barat (Polita Sumbar) menggelar seminar entrepreneurship, Rabu (5/7/2023) di Kampus Polita Sumbar.

Luar biasanya, seminar tersebut menggandeng General Manager Transmart Padang, Yudi Siswanto, S.Pt sebagai pembicara. Seminar diikuti oleh mahasiswa, dosen hingga tenaga kependidikan Polita Sumbar.

Dalam materinya, Yudi Siswanto berbagi tips dengan mahasiswa hingga dosen terkait berbagai keterampilan hingga persiapan untuk menjadi enterpreneur sukses di masa depan.

Dari pengalaman hidupnya, Yudi menyebutkan, ada sejumlah hal penting yang mesti dimiliki oleh seorang entrepreneur. Diantaranya, membekali diri dengan soft skill, membangun relasi hingga value diri.

“Mahasiswa harus membangun bekal sukses sejak dari kuliah. Cari relasi sebanyaknya, pelajari soft skill yang akan membantu setelah kuliah dan yang terpenting, bekali diri kita dengan nilai keterampilan ataupun sikap yang baik,” kata Yudi.

Baca Juga:  Aisyiyah Sijunjung Tuan Rumah Wirid Bulanan GOW

Menurut pria yang sudah 11 tahun berkecimpung dalam dunia usaha itu, seorang calon entrepreneur sukses harus berani melakukan perubahan. Jangan hanya berdiam diri di zona nyaman.

“Zaman berubah dengan cepat, persaingan kian ketat. Kalau hanya melakukan hal biasa-biasa saja, akan sulit untuk maju. Lakukan terobosan berani, jika tidak maka akan kalah saing,” bebernya.

Tampak hadir dalam seminar tersebut, Wakil Ketua Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah Sumatera Barat Hj. Yusmawati Mantiq, BA, dan Ketua Majelis Ekonomi dan Ketenagakerjaan Hj. Siti Hajdir Samik.(Humas/MF)

Artikel ini telah dibaca 175 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Wirid Priodik Muhammadiyah dan Aisyiyah Bawa Perubahan Untuk Berkemajuan

25 Februari 2024 - 23:11 WIB

Asrama untuk Santri Baru Kauman Hampir Selesai

15 Februari 2024 - 15:56 WIB

Padang Panjang

Panti Asuhan Muhammadiyah/Aisyiyah Dapat Bantuan Sembako dan Bahan Kebersihan

13 Februari 2024 - 08:52 WIB

Kabar Duka, Kabid Organisasi IPM Sijunjung Zahid Rahman Meninggal Dunia

11 Februari 2024 - 08:16 WIB

LazisMu Sumbar Bantu Gina Asriani Byksad, mahasiswa Akademi Farmasi Dwi Farma Bukittinggi/D3

10 Februari 2024 - 14:32 WIB

S.St Tanamir dan Suryati terpilih sebagai ketua PRM dan PRA Muko Jalan, Tanjung Raya

9 Februari 2024 - 22:58 WIB

Trending di AUM