Menu

Mode Gelap
Sukseskan Muktamar XX, Kader IMM Sumbar Siap Gebrak Palembang Audiensi HW ke UM Sumbar: Sinergi Musywil dan Milad ke-105 Aisyiyah Rekomendasikan Perbaikan Pemilu, Simak di Sini Tim MenaraMu Laporkan Pengembangan Media di Pleno PWM Pilkada Halal dan Bermartabat

Berita · 6 Agu 2023 16:32 WIB ·

Pengajian Bulanan PCM Sumpur Kudus Diwarnai Kesedihan, Ini Penyebabnya


 Pengajian Bulanan PCM Sumpur Kudus Diwarnai Kesedihan, Ini Penyebabnya Perbesar

Sijunjung – Pengajian bulanan PCM Sumpur Kudus, Sijunjung pada Ahad (6/8/2023) yang berlangsung di Masjid Al Qudsi, Nagari Sumpur Kudus Selatan diwarnai kesedihan.

Hal itu disebabkan, karena bersamaan dengan pengajian juga dilangsungkan perpisahan Anak Panah Muhammadiyah Sidiq Wahyu Oktavianto, S.Pd yang segera kembali ke Tanah Jawa.

“Direncanakan pada Kamis (10/8/2023), berangkat ke Yogyakarta,” ujar Sidiq.

Sejak Agustus 2020, Sidiq mengabdi di daerah berjuluk “Makah Darek” itu. Ia telah berkontribusi besar bagi Muhammadiyah, kemasyarakatan dan pembangunan.

Dalam sambutannya, Wakil Ketua PDM Sijunjung Asril, S.Pd menyampaikan terimakasih atas pengabdian Sidiq di Sumur Kudus serta permohonan maaf jika ada kesalahan selama bergaul.

“Segala kesalahan kami mohon dimaafkan, semoga selamat dalam mencapai cita-citanya dan kelak Sidiq selalu memberi kontribusi untuk Muhammadiyah di Kabupaten Sijunjung,” ungkapnya.

Baca Juga:  Seminar Nasional Kepemudaan, Kupas Gagasan Buya Hamka tentang Pemuda

“Nasehat Ustadz Ikhwan Ahada telah dituntaskan oleh Sidiq, tibalah saatnya ia harus melanjutkan studi pasca sarjana di UAD, Yogyakarta,” ulasnya.

Pengajian bulanan PCM Sumpur Kudus tersebut menghadirkan Ustadz Portito, S.Pd.I, M.Pd sebagai penceramah.

Portito yang juga Ketua MDMC PWM Sumbar dalam kajiannya mengulas tentang kesabaran.

Dalam pengajian bulanan kali ini, bersama Wakil Ketua PDM juga hadir Sekretaris PDM Mardiwan Araissi dan Bunda-bunda Aisyiyah. (Adpi Gunawan)

Artikel ini telah dibaca 71 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Wirid Priodik Muhammadiyah dan Aisyiyah Bawa Perubahan Untuk Berkemajuan

25 Februari 2024 - 23:11 WIB

Peristiwa Israk Mi’raj Merupakan Momen Penting dalam Sejarah Islam

23 Februari 2024 - 12:01 WIB

Prof. Masri Mansoer: Solok Butuh Pemimpin dengan Ciri Ini

22 Februari 2024 - 19:55 WIB

Ponpes Al Kautsar Studi Komparatif ke Tiga Negara

21 Februari 2024 - 16:31 WIB

Muhammadiyah Sumbar Gelar Konsolidasi ke-PCM di Solok Selatan

20 Februari 2024 - 22:12 WIB

Baitul Arqam PCM dan PCA di Solsel Bakar Semangat Bermuhammadiyah

20 Februari 2024 - 22:10 WIB

Trending di Daerah