Payakumbuh – SMP Muhammadiyah Payakumbuh (Muhapa) menggelar Lokakarya Kurikulum Merdeka, Selasa (13/6/2023) di aula SMP Muhapa Kota Payakumbuh. Lokakarya itu untuk meningkatkan kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan mendukung program Merdeka Belajar.
Pelaksanaan lokakarya melibatkan koordinator Pengawas Pendidikan Dinas Pendidikan Kota Payakumbuh, Drs.Armi, MM sebagai narasumber. Sementara, peserta berasal dari guru dan tenaga kependidikan SMP Muhapa.
Kepala SMP Muhapa Antonius Budiarto, ST mengatakan, setiap satuan pendidikan tentunya harus terus melakukan penyesuaian terhadap kurikulum pembelajaran. Tidak terkecuali dengan upgrading pendidik dan tenaga kependidikan.
“Dengan adanya penyesuaian kurikulum dan peningkatan kapasitas dari pendidik, maka mutu pendidikan akan semakin meningkat. Bagaimana SMP Muhapa terus mencetak lulusan yang berkarakter dan berkualitas,” bebernya.
Antonius meminta seluruh peserta lokakarya untuk mengikuti kegiatan dengan sepenuh hati. Banyak ilmu yang bisa diserap dan bermanfaat bagi diri, siswa dan juga untuk kemajuan SMP Muhapa ke depannya.
Pria yang juga menjabat Sekretaris PIMDA 087 Tapak Suci Putera Muhammadiyah Limapuluh Kota/Payakumbuh itu menyebutkan, secara fasilitas SMP Muhapa sudah berbenah. Berbagai sarana pendidikan terus dilengkapi untuk kenyamanan belajar dan mengajar.
“Tentunya, pembangunan fasilitas juga dibarengi dengan peningkatan kapasitas pendidik dan tenaga kependidikan. SMP Muhapa harus segera berlari mensejajarkan diri dengan sekolah-sekolah setingkat di Kota Payakumbuh,” tutupnya.(Wengki)