Pasaman Barat – Muhammadiyah Sumatra Barat menjalin kerjasama usaha burung walet dengan ranting Kinali Pasaman Barat. Proses pembangunan gedung sarang walet juga sudah rampung.
Wakil Ketua PWM Sumbar, Ki Jal Atri Tanjung mengungkapkan, usaha yang dilakukan bersama diharapkan membawa hasil yang maksimal untuk persyarikatan, baik wilayah maupun ranting.
“Kita fokus untuk percepatan usaha ekonomi persyarikatan. Dan ini salah satu bentuknya dengan menjalin kerjasama usaha walet dengan ranting Muhammadiyah Kinali,” ungkap Ki Jal Atri Tanjung saat meninjau lokasi, Minggu (17/9/2023).
Kerjasama usaha burung walet tersebut sudah berjalan sejak beberapa waktu lalu. Proses pembangunan sarang burung walet juga sudah rampung.
“Alhamdulillah, sudah berjalan selama 6 bulan, InsyaAllah 6 bulan lagi sudah bisa panen. Semoga hasilnya bisa maksimal sehingga membawa manfaat besar bagi Muhammadiyah,” tutur penggerak usaha, Syamsur Rozi.
Dalam peninjauan itu, hadir langsung Ketua PWM Sumbar Bakhtiar, Sekretaris PWM Sumbar Apris, wakil ketua Emilzon Taslim.
Kemudian juga tampak Sekretaris bidang Majelis PKU Ambrizal, Ketua PDM Pasaman Barat yang di wakilkan oleh Kusman, Ketua PDA Pasaman Barat, dan jajaran PCM Kinali.(Endrio)