Padang, Menaramu – Direktur Intelkam Polda Sumatera Barat, AKBP Dwi Mulyanto bersama jajaran melakukan silaturahim dengan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Sumbar, Rabu (7/2/2024) di Gedung Dakwah Muhammadiyah, Sawahan.
Kedatangan Dwi Mulyanto mendapat sambutan hangat dari Ketua PWM Sumbar, Dr. Bakhtiar. Ikut mendampingi Wakil Ketua Zaitul Ikhlas, Ki Jan Atri Tanjung, Zaim Rais, Afrijal Harun, Firdaus, dan Marhadi Effendi.
Pertemuan tersebut menjadi wadah penting dalam mempererat kemitraan Polda Sumbar dan Muhammadiyah dalam mendukung terwujudnya keamanan dan keharmonisan di wilayah Sumatera Barat.
Secara khusus, Bakhtiar mengapresiasi kunjungan Direktur Intelkam Polda Sumbar bersama rombongan ke PWM Sumbar. Menurutnya, sinergitas sangat penting untuk membangun Sumatra Barat yang aman dan damai.
“Selamat datang di Sumatera Barat bapak Dwi Mulyanto. Semoga ke depan komunikasi dan silaturahim selalu terjaga. Kami kira banyak hal yang bisa kita kerjasamakan ke depannya,” ungkap Bakhtiar.
Sementara itu, Wakil Ketua PWM, Zaitul Ikhlas, menyampaikan, setidaknya ada dua hal penting bagi masyarakat Sumatera Barat/Ranah Minang yang perlu dijaga dan dihormati.
Pertama, masyarakat Sumbar terkenal kental dengan agama dan religiusitasnya. Kedua, masyarakat Sumbar memiliki adat istiadat yang kuat dan tertanam dalam kehidupan sehari-hari.
“Dua hal ini tidak boleh diusik oleh pihak manapun. Oleh karena itu, sinergi antara Intelkam Polda Sumbar dan Muhammadiyah Sumbar menjadi penting dalam menjaga stabilitas dan kerukunan masyarakat,” Ujar Zaitul.
AKBP Dwi Mulyanto merasa senang dengan sambutan hangat dari PWM Sumbar. Dirinya berkomitmen untuk menjalin kerjasama dan sinergi yang erat dengan Muhammadiyah Sumbar dalam menjaga keamanan dan keharmonisan di wilayah Sumatera Barat.
Dwi Mulyanto menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Dirinya mengajak Muhammadiyah Sumbar untuk bersama-sama menyebarkan pesan damai dan toleransi kepada masyarakat.
“Kami sebagai pihak keamanan memohon arahan kepada Muhammadiyah sebagai organisasi terbesar di Sumbar, semoga ke depan kita dapat saling berkerja sama untuk membangun Sumatera Barat yang aman dan harmonis,” ungkap Dwi Mulyanto.(EN)