Menu

Mode Gelap
Sukseskan Muktamar XX, Kader IMM Sumbar Siap Gebrak Palembang Audiensi HW ke UM Sumbar: Sinergi Musywil dan Milad ke-105 Aisyiyah Rekomendasikan Perbaikan Pemilu, Simak di Sini Tim MenaraMu Laporkan Pengembangan Media di Pleno PWM Pilkada Halal dan Bermartabat

berita · 6 Nov 2023 19:03 WIB ·

Raih 237 Suara, Kader Pemuda Muhammadiyah Sijunjung Elvis Buana Terpilih menjadi PWPM Sumbar 2023-2027


 Elvis Buana bersama rombongan utusan Pemuda Muhammadiyah Sijunjung dan Komisioner KPU Sumbar, Jons Manedi di arena Musywil.(Ist) Perbesar

Elvis Buana bersama rombongan utusan Pemuda Muhammadiyah Sijunjung dan Komisioner KPU Sumbar, Jons Manedi di arena Musywil.(Ist)

Sijunjung – Elvis Buana terpilih menjadi salah seorang Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah (PWPM) Sumatera Barat periode 2023-2027.

Dalam pemilihan pada Musywil ke-XVIII PWPM Sumbar di Asrama Haji Padang, Ahad (5/11/2023), Elvis berhasil meraih 237 suara dan berhasil masuk peraih suara tertinggi dari 31 calon.

Elvis yang merupakan kader pemuda dari Sijunjung tersebut menyampaikan terimakasih atas dukungan dan kepercayaan diberikan oleh pemuda Muhammadiyah kepada dirinya.

“Terimakasih atas kepercayaan dan dukungan Pemuda Muhammadiyah se-Sumbar. InsyaAllah amanah ini akan kami jalankan dengan sebaik-baiknya,” ungkapnya, Senin (6/11/2023).

Elvis merupakan kader Muhammadiyah, sebelumnya, ia pernah menjabat sebagai Ketua Karang Taruna Kabupaten Sijunjung dan juga aktif di Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI).

Baca Juga:  Outing Class, Santri Ponpes Al Kautsar Kunjungi Museum Bung Hatta hingga Penangkaran Penyu

Sebelumnya, Panlih sudah menetapkan 13 formatur terpilih dalam musywil ke-XVII Pemuda Muhammadiyah Sumbar.

Ahmad Lahmi (248 suara), Ade Herdiwansyah (246 suara), Ali Anhar (244 suara), Annasrul (244 suara), Doli Putra (241 suara).

Kemudian, Dian Pranata Wijaya (238 suara), Elvis Buana (237 suara), Nopil Asrianto (suara), Ilham Nurshodiq (235 suara), Joni Iskandar (221 suara), Syamsi Yusrizal (215 suara), Wengki Putra Chan (215 suara), Herman Syahkiki (209 suara).

Dari rapat formatur, forum menyepakati Ade Herdiwansyah sebagai ketua, Anasrul sebagai sekretaris dan Nopil Asrianto sebagai bendahara.(AG)

Artikel ini telah dibaca 134 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Wirid Priodik Muhammadiyah dan Aisyiyah Bawa Perubahan Untuk Berkemajuan

25 Februari 2024 - 23:11 WIB

Asrama untuk Santri Baru Kauman Hampir Selesai

15 Februari 2024 - 15:56 WIB

Padang Panjang

Panti Asuhan Muhammadiyah/Aisyiyah Dapat Bantuan Sembako dan Bahan Kebersihan

13 Februari 2024 - 08:52 WIB

Kabar Duka, Kabid Organisasi IPM Sijunjung Zahid Rahman Meninggal Dunia

11 Februari 2024 - 08:16 WIB

LazisMu Sumbar Bantu Gina Asriani Byksad, mahasiswa Akademi Farmasi Dwi Farma Bukittinggi/D3

10 Februari 2024 - 14:32 WIB

S.St Tanamir dan Suryati terpilih sebagai ketua PRM dan PRA Muko Jalan, Tanjung Raya

9 Februari 2024 - 22:58 WIB

Trending di AUM